Yahya, Yulia Farida (2012) GRANULOMA PIOGENIK PADA PASIEN SETELAH PEWARNAAN RAMBUT. PIT XII PERDOSKI, SOLO. ISBN 9799791035827
Preview |
Text
Granuloma_Piogenik_Pada_Pasien_Setelah_Pewarnaan_Rambut.pdf Download (331kB) | Preview |
Abstract
Latar belakang. Granuloma piogenik (GP) adalah tumor vaskular yang umumnya sering dijumpai, terutama banyak menyerang anak- anak dan dewasa muda etiologi belum jelas, terutama disebabkan trauma lokal. Gambaran khas berupa papul atau nodul eritem yang mudah berdarah, soliter. Dilaporkan satu kasus jarangpada perempuan dengan GP ukuran besar, berlobus setelah pewarnaan rambut. Kasus. Seorang wan ita usia 43 tahun datang ke divisi Tumor dan Bedah Kulit unit rawat jalan Kulit-Kelamin RSUP M Hoesin Palembang, dengan keluhan utama timbul tumor merah, mengkilat, berlobus-Iobus di regio occipital dengan gejala gatal, dan mudah berdarah bila digaruk. Kisaran tiga bulan lalu timbul papul kecil, merah yang semakin lama membesar. Sejak satu tahun lalu pasien mewarnai rambut secara kontinyu setiap 3 bulan sekali menggunakan pewarna rambut merek SASA. Pemeriksaan dermatologikus di regio occipital tampak tumor eritem bertangkai mengkilat, berlobus-Iobus, diameter 2x2cm, so liter. Pemeriksaan histopatologi dari eksisi tumor sesuai gambaran GP Pengobatan dilakukan bedah listrik dengan cutting dan desiccation, hasil memuaskan. Diskusi. Diagnosis GP ditegakkan berdasarkan gambaran klinis, histopatologi. Penyebab terbanyak akibat trauma lokal. Kata kunci: Granuloma piogenik, pewarna ram but
Item Type: | Book |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) > R5-920 Medicine (General) |
Divisions: | 04-Faculty of Medicine > 11201-Medicine (S1) |
Depositing User: | Mrs. Yulia Farida Yahya |
Date Deposited: | 08 Oct 2019 13:00 |
Last Modified: | 08 Oct 2019 13:00 |
URI: | http://repository.unsri.ac.id/id/eprint/10423 |
Actions (login required)
View Item |