PENGARUH DOSIS BIOKOAGULAN BIJI PEPAYA (Carica papaya L.) DAN WAKTU PENGADUKAN TERHADAP NILAI PH DAN TURBIDITAS PADA PENGOLAHAN LIMBAH CAIR TEMPE

ade Tiara, Tiara and kharizma Y. Zannah, Kharizma and Lia Cundari, Lia and ASYENI MIFTAHUL JANNAH, ASYENI and Dyos, Santoso (2023) PENGARUH DOSIS BIOKOAGULAN BIJI PEPAYA (Carica papaya L.) DAN WAKTU PENGADUKAN TERHADAP NILAI PH DAN TURBIDITAS PADA PENGOLAHAN LIMBAH CAIR TEMPE. seminar avoer XIV. pp. 317-323. ISSN 2987-2480

[thumbnail of Seminar Avoer XIV Asyeni-Lia Cundari] Text (Seminar Avoer XIV Asyeni-Lia Cundari)
AVOER 14 ASYENI-LIA CUNDARI.pdf
Restricted to Registered users only until December 2023.

Download (296kB) | Request a copy

Abstract

Tempe merupakan salah satu makanan khas Indonesia yang telah dikenal dan banyak dikonsumsi oleh masyarakat lokal hingga mancanegara. Produksi tempe di Indonesia sangat tinggi, sekitar 50% kedelai di Indonesia digunakan untuk produksi tempe. Limbah yang dihasilkan dari industri tempe dapat dibedakan menjadi dua yaitu limbah padat dan limbah cair. Limbah cair industri tempe umumnya mempunyai warna putih yang sedikit keruh, beraroma busuk dan menyengat, serta berbusa. Pengolahan limbah cair umumnya menggunakan proses koagulasi dan floktuasi dengan bantuan koagulan. Koagulan yang digunakan pada penelitian kali ini berupa koagulan alami atau biokoagulan karena lebih ramah lingkungan dan juga biodegredable. Biji pepaya merupakan koagualan alami yang digunakan pada penelitian ini karena memiliki kandungan tannin yang berperan sebagai koagulan. Setelah proses koagulasi sampel akan dilakukan analisa pH dan analisa turbiditas menggunakan pH meter dan turbidity meter. Penelitian ini menggunakan biokoagulan dengan variasi dosis 500, 1000, dan 1500 mg/L dengan pengadukan cepat 120 rpm selama 2 menit dan dilanjutkan pengadukan lambat 80 rpm dengan variasi waktu 10, 15, 20, 15, 25, dan 30 menit. Hasil penurunan turbiditas tertinggi yaitu 82,88% untuk dosis 1500 mg/L dengan waktu pengadukan 25 menit. Kenaikan pH tertinggi yaitu 4,25 dengan pH awal 4,21 pada dosis 500 mg/l dengan waktu pengadukan 20 menit.

Item Type: Article
Subjects: #3 Repository of Lecturer Academic Credit Systems (TPAK) > Conference or Workshop
Divisions: 03-Faculty of Engineering > 24201-Chemical Engineering (S1)
Depositing User: Asyeni Miftahul Jannah
Date Deposited: 12 Jul 2023 03:04
Last Modified: 12 Jul 2023 03:04
URI: http://repository.unsri.ac.id/id/eprint/115941

Actions (login required)

View Item View Item