Analisis Karakteristik Mahasiswa Berdasarkan Nilai Kelompok Mata Kuliah dengan Menggunakan Analisis Cluster K-Means (Plagiarism)

Irmeilyana, Irmeilyana and Putahera, Kelly and Sania, Rana and Yahdin, Sugandi Analisis Karakteristik Mahasiswa Berdasarkan Nilai Kelompok Mata Kuliah dengan Menggunakan Analisis Cluster K-Means (Plagiarism). Fasilkom Unsri, Palembang.

[thumbnail of 1.1 ARS 2018-K-means.pdf]
Preview
Text
1.1 ARS 2018-K-means.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

—Indeks Prestasi (IP) adalah nilai yang dihitung berdasarkan jumlah beban studi yang diambil dalam satu semester dikalikan dengan bobot prestasi tiap-tiap mata kuliah kemudian dibagi dengan jumlah beban kredit yang diambil. IPK merupakan IP kumulatif dari seluruh semester yang telah diikuti mahasiswa. Pada kurikulum Tahun 2012, Jurusan Matematika FMIPA Unsri mempunyai 5 Kelompok Bidang Minat (KBM), yaitu: Matematika Murni, Optimasi, Statistika, Aktuaria, dan Komputasi. Selain itu ada juga mata kuliah wajib yang terbagi menjadi Mata Kuliah Umum (MKU), Mata Kuliah Dasar (MKD), Mata Kuliah Keilmuan Matematika (MKM), dan Mata Kuliah Pilihan (MKP). Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis karakteristik mahasiswa berdasarkan kelompok mata kuliah dengan menggunakan analisis klaster K-Means pada alumni angkatan 2012. Berdasarkan analisis klaster K-Means didapatkan 3 klaster atau kelompok mahasiswa. Klaster 1 beranggotakan 10 mahasiswa dan merupakan mahasiswa dengan IPK tinggi serta dominan mengambil KBM Optimasi. Klaster 2 dengan anggota 30 mahasiswa merupakan kelompok mahasiswa yang mempunyai IPK sedang serta dominan mengambil KBM Statistika dan Aktuaria. Selanjutnya klaster 3 yang beranggotakan 17 mahasiswa merupakan kelompok mahasiswa yang memiliki IPK rendah dengan KBM yang dominan diambil adalah KBM Murni. Sementara itu berdasarkan korelasi antar peubah IPK yang tinggi dapat direpresentasikan oleh IP kelompok Mata Kuliah Keilmuan Matematika (MKM) yang juga tinggi.

Item Type: Other
Uncontrolled Keywords: IPK, Kelompok Mata Kuliah, Kelompok Bidang Minat, K-Means.
Subjects: #3 Repository of Lecturer Academic Credit Systems (TPAK) > Results of Ithenticate Plagiarism and Similarity Checker
Divisions: 08-Faculty of Mathematics and Natural Science > 44201-Mathematics (S1)
Depositing User: Mrs Irmeiliana Irmeiliana
Date Deposited: 01 Jan 2020 08:52
Last Modified: 02 Jan 2020 18:11
URI: http://repository.unsri.ac.id/id/eprint/22703

Actions (login required)

View Item View Item