PENGAJIAN IBU-IBU SEBAGAI SALAH SATU PROSES APLIKASI PENDIDIKAN SEUMUR HIDUP DAN UPAYA MENINGKATKAN BUDAYA MEMBACA

Martiana, Martiana (2010) PENGAJIAN IBU-IBU SEBAGAI SALAH SATU PROSES APLIKASI PENDIDIKAN SEUMUR HIDUP DAN UPAYA MENINGKATKAN BUDAYA MEMBACA. JKDMM, 26 (1).

[thumbnail of PENGAJIAN_IBU-IBU__SEBAGAI__SALAH_SATU_PROSES___.pdf]
Preview
Text
PENGAJIAN_IBU-IBU__SEBAGAI__SALAH_SATU_PROSES___.pdf

Download (40kB) | Preview

Abstract

Forum pengajian bagi ibu-ibu merupakan salah satu proses untuk mengaplikasikan pendidikian seumur hidup. Sebagaimana kita ketahui bahwa pendidikan ada yang berlangsung secara formal seperti disekolah, ada yang berlangsung secara informal di rumah tangga dan ada juga yang berlangsung di masyarakat yang dapat disebut pendidikan luar sekolah. Forum yang terakhir ini tergolong ke dalam pendidikan nonformal, karena sekelompok ibu-ibu yang mengadakan pengajian apakah secara berkala mingguan, bulanan atau tiga bulanan sekali. Namun semuanya itu melakukan suatu kegiatan untuk menambah pengetahuan dan pengalamannya, dan proses ini juga disebut dengan proses pendidikan seumur hidup. Oleh karena itu belajar merupakan salah satu fungsi yang paling penting dalam hidup dan kehidupan manusia. Semua proses belajar apakah formal, informal maupun non-formal didasarkan pada kemampuan membaca. Walaupun ada yang disebut pembaca pasif yaitu membaca sekedar untuk tahu atau mengisi waktu, dan pembaca aktif`yaitu karena bacaan menjadi mampu untuk mengembangkan intelektual. Melalui forum pengajian ini banyak hal yang dapat ditinjau seperti aspek sosiologis kemasyarakatannya, aspek pembinaan aqidah islam, dan yang tak kalah penting lagi adalah proses peningkatan wawasan pengetahuan dan termasuk peningkatan kualits pendidikan serta upaya meningkatkan budaya membaca ibu-ibu itu sendiri.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pengajian, pendidikan non-formal, pendidikan seumur hidup
Subjects: L Education > L Education (General) > L7-991 Education (General)
L Education > LC Special aspects of education > LC5201 Education extension. Adult education. Continuing education
Divisions: 06-Faculty of Education and Educational Science > 86205-Non-Formal Education (S1)
Depositing User: backup admin
Date Deposited: 09 Jan 2020 12:13
Last Modified: 09 Jan 2020 12:13
URI: http://repository.unsri.ac.id/id/eprint/23376

Actions (login required)

View Item View Item