SAMSURI, MUKHLIZAR NIRWAN and Ngudiantoro, Ngudiantoro and Irmeilyana, Irmeilyana (2019) Pemodelan Regresi Logistik Produktivitas Pengrajin Songket di Kabupaten Ogan Ilir. Prosiding Annual Research Seminar 2019, 5 (1). pp. 66-71.
Preview |
Text
2114-4110-1-PB-ARS 2019-Nirwan.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Songket merupakan kerajinan tenun yang bernilai tinggi. Kabupaten Ogan Ilir sebagai salah satu sentra produksi songket di Provinsi Sumatera Selatan memiliki potensi pengrajin songket yang tersebar di Kecamatan Indralaya, Pemulutan Barat, dan Tanjung Batu. Namun demikian, masih terdapat berbagai masalah terkait dengan produktivitas. Penelitian bertujuan untuk memperoleh model peluang produktivitas berdasarkan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Variabel yang diteliti yaitu umur, masa kerja, pendidikan, pendapatan, motivasi kerja, budaya kerja, dan motivasi usaha. Pemodelan menggunakan metode regresi logistik biner dengan sampel 304 pengrajin songket. Hasil pemodelan menghasilkan tiga faktor yang secara simultan signifikan mempengaruhi produktivitas pengrajin songket yaitu masa kerja, pendidikan, dan pendapatan. Secara simultan pengrajin dengan masa kerja 44-58 tahun, lulus pendidikan tinggi, dan memiliki pendapatan yang sangat rendah memiliki peluang paling besar untuk produktivitas tinggi yaitu 99,58 persen. Pengrajin songket dengan masa kerja 1-14 tahun, pendidikan tidak sekolah atau tidak lulus sekolah dasar, dan pendapatan kategori sangat tinggi memiliki peluang terkecil terhadap produktivitas yaitu 4,36 persen.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Produktivitas, Pengrajin songket, Regresi Logistik Biner |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA1-43 General |
Divisions: | 08-Faculty of Mathematics and Natural Science > 44201-Mathematics (S1) |
Depositing User: | Mrs Irmeiliana Irmeiliana |
Date Deposited: | 09 Jun 2020 08:37 |
Last Modified: | 09 Jun 2020 08:37 |
URI: | http://repository.unsri.ac.id/id/eprint/29872 |
Actions (login required)
View Item |