PROSES PEMBUATAN BIOETANOL DARI BIOMAS LIGNOSELULOSA

Sentra HKI Universitas Sriwijaya (2018) PROSES PEMBUATAN BIOETANOL DARI BIOMAS LIGNOSELULOSA. IDP000053529.

[thumbnail of 5. Paten IDP000053529 Final_merged.pdf] Text
5. Paten IDP000053529 Final_merged.pdf

Download (253kB)

Abstract

Invensi ini berhubungan dengan proses pembuatan bioetanol dari biomas lignoselulosa dengan pra-perlakuan ozonolisis berbasis basa dan proses Simultan Sakarifikasi Fermentasi (SSF). Lebih khusus lagi invensi ini menggunakan kombinasi perlakuan awal alkali dan ozonolisis untuk menghilangkan kandungan lignin yang ada pada biomas dan dilanjutkan dengan proses Simultan Sakarifikasi Fermentasi (SSF). Metode pembuatan bioetanol dari biomas lignoselulosa meliputi langkah-langkah: Melakukan pretreatment biomas lignoselulosa dengan larutan alkali (NaOH 5%) untuk mendegradasi lignin yang terkandung dalam biomas lignoselulosa. Variasi ukuran biomas yang digunakan antara 0,180 mm-0,850 mm. Rasio perbandingan NaOH dan biomas 1:10 (berat/volume), temperatur reaksi 85oC dan waktu reaksi 1 jam. Kemudian melakukan pretreatment lanjutan menggunakan ozon dengan laju alir oksigen yang digunakan untuk memproduksi ozon adalah 1 liter permenit - 5 liter per menit. Tegangan listrik yang dipakai 8500 volt - 9350 volt. Setelah itu melakukan proses Simultaneous Saccharification and Fermentation (SSF). Waktu Sakarifikasi berlangsung selama 1 hari dan dilanjutkan dengan Fermentasi selama waktu tertentu (3 hari, 5 hari, 6 hari dan 7 hari). Selanjutnya produk bioetanol dipisahkan dari kandungan air dengan proses distilasi pada temperatur 80oC. Bioetanol yang dihasilkan berkisar antara 3,79 – 14,06 % (volume/volume).

Item Type: Patent
Subjects: #3 Repository of Lecturer Academic Credit Systems (TPAK) > Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI)-PATENT
Divisions: 03-Faculty of Engineering > 24201-Chemical Engineering (S1)
Depositing User: Dr Novia Sumardi
Date Deposited: 29 Mar 2023 23:03
Last Modified: 29 Mar 2023 23:03
URI: http://repository.unsri.ac.id/id/eprint/91410

Actions (login required)

View Item View Item