Mardiana, Mardiana and Handayani, Sri (2017) Eksistensi Perum Jaminan Kredit Indonesia (Jamrindo) sebagai Penjamin Kredit Bagi Usaha Kecil dan Menengah di Kota Palembang. Simbur Cahaya. ISSN 14110-0614
Text
Jurnal Nasional Simbur Cahaya September 2017.pdf Download (592kB) |
Abstract
Masalah mendasar usaha kecil menengah yang paling menonjol menyangkut menyediakan pembiayaan usaha atau modal usaha. Kebutuhan modal sangat terasa pada saat seseorang ingin memulai usaha baru. Biasanya bila motivasinya kuat, seseorang akan tetap memulai usaha kecil tetapi dengan modal seadanya. Pelaku usaha Kecil dan Menengah (UKM) dalam pelaksanaannya memerlukan modal, namun tidak semua pelaku usaha dapat menyediakan modal secara menyeluruh, sehingga diperlukan peminjaman pada bank dalam bentuk kredit. Dalam melakukan peminjaman pihak bank memerlukan jaminan berupa harta kekayaan debitur dengan nominal yang sesuai dengan besar pinjaman. Namun tidak semua debitur dapat menyediakan jaminan yang sesuai dengan nominal peminjaman sehingga debitur membutuhkan bantuan dari perusahaan penjaminan sebagai pihak ketiga. Perum Jamkrindo sebagai salah satu perusahaan penjaminan yang merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan mengambil fokus bisnis penjaminan kredit pada Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Eksistensi Perum Jamkrindo Cabang Palembang sebagai penjamin kredit bagi UKM di Kota Palembang terus ditingkatkan. Upaya ini dilakukan agar UKM di Kota Palembang mampu tumbuh dan berkembang dalam persaingan dunia usaha sehingga dapat meningkatkan perekonomian di Kota Palembang.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Eksistensi Perum Jamkrindo Cabang Palembang, UKM. |
Subjects: | K Law > K Law (General) > K1024-1132 Commercial contracts |
Divisions: | 02-Faculty of Law > 74201-Law (S1) |
Depositing User: | Sri Handayani |
Date Deposited: | 11 Apr 2023 13:19 |
Last Modified: | 11 Apr 2023 13:19 |
URI: | http://repository.unsri.ac.id/id/eprint/95354 |
Actions (login required)
View Item |