PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PASIEN YANG TELAH MEMBERIKAN PERSETUJUAN TINDAKAN KEDOKTERAN ATAS KELALAIAN DOKTER DALAM PRAKTIK KEDOKTERAN DI RUMAH SAKIT

DELINDA, STESA and Syaifuddin, Muhammad and Turatmiyah, Sri (2020) PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PASIEN YANG TELAH MEMBERIKAN PERSETUJUAN TINDAKAN KEDOKTERAN ATAS KELALAIAN DOKTER DALAM PRAKTIK KEDOKTERAN DI RUMAH SAKIT. Undergraduate thesis, Sriwijaya University.

[thumbnail of RAMA_74201_02011281621174.pdf] Text
RAMA_74201_02011281621174.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (4MB) | Request a copy
[thumbnail of RAMA_74201_02011281621174_TURNITIN.pdf] Text
RAMA_74201_02011281621174_TURNITIN.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (12MB) | Request a copy
[thumbnail of RAMA_74201_02011281621174_0028077301_0001116501_01_front_ref.pdf]
Preview
Text
RAMA_74201_02011281621174_0028077301_0001116501_01_front_ref.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of RAMA_74201_02011281621174_0028077301_0001116501_02.pdf] Text
RAMA_74201_02011281621174_0028077301_0001116501_02.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (560kB) | Request a copy
[thumbnail of RAMA_74201_02011281621174_0028077301_0001116501_03.pdf] Text
RAMA_74201_02011281621174_0028077301_0001116501_03.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (798kB) | Request a copy
[thumbnail of RAMA_74201_02011281621174_0028077301_0001116501_04.pdf] Text
RAMA_74201_02011281621174_0028077301_0001116501_04.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (165kB) | Request a copy
[thumbnail of RAMA_74201_02011281621174_0028077301_0001116501_05_ref.pdf] Text
RAMA_74201_02011281621174_0028077301_0001116501_05_ref.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (265kB) | Request a copy
[thumbnail of RAMA_74201_02011281621174_0028077301_0001116501_06_lamp.pdf] Text
RAMA_74201_02011281621174_0028077301_0001116501_06_lamp.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian berjudul “Perlindungan Hukum Terhadap Pasien yang Telah Memberikan Persetujuan Tindakan Kedokteran atas Kelalaian Dokter dalam Praktik Kedokteran di Rumah Sakit" dilatarbelakangi oleh persetujuan tindakan kedokteran merupakan komponen utama yang mendukung adanya suatu tindakan kedokteran, sehingga persetujuan tindakan kedokteran merupakan unsur pokok dari tanggungjawab profesional kedokteran dalam hal terjadinya malpraktik kedokteran baik yang berupa kesengajaan maupun kelalaian. Namun, masih banyak kasus dimana persetujuan tindakan kedokteran yang diberikan oleh pasien justru membuat dokter tidak dapat dimintai pertanggungjawaban terkait adanya kerugian pasien yang diakibatkan oleh adanya kelalaian dokter dalam praktik kedokteran khususnya di rumah sakit. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab permasalahan mengenai akibat hukum pasien yang telah memberikan persetujuan tindakan kedokteran terhadap hak dan kewajiban dokter dan pasien serta perlindungan hukum preventif dan represif terhadap pasien yang telah memberikan persetujuan tindakan kedokteran atas kelalaian dokter dalam praktik kedokteran di rumah sakit. Penelitian ini berjenis penelitian hukum normatif dengan menggunakan pendekatan perundang-undangan dan pendekatan kasus. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa akibat hukum pasien yang telah memberikan persetujuan tindakan kedokteran adalah sah dan berlakunya kontrak terapeutik yang mengikat dokter dan pasien sehingga harus dilaksanakan hak dan kewajiban yang telah ditentukan dalam kontrak terapeutik dan peraturan perundang-undangan. Perlindungan hukum preventif terhadap pasien berupa pengaturan hak-hak pasien dan kewajiban dokter serta rumah sakit dalam peraturan perundang-undangan dan Standar Operasional Prosedur (SOP) di setiap rumah sakit. Perlindungan hukum represif terhadap pasien dapat dilakukan melalui jalur litigasi yaitu pasien berhak melaporkan adanya dugaan tindak pidana kepada pihak yang berwenang dan/atau menggugat kerugian perdata ke pengadilan, dan jalur non litigasi berupa mediasi atau melibatkan peran Majelis Kehormatan Disipln Kedokteran Indonesia (MKDKI). Kata Kunci : Perlindungan Hukum, Pasien, Persetujuan Tindakan Kedokteran, Kelalaian Dokter, Praktik Kedokteran, Rumah Sakit

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Perlindungan Hukum, Pasien, Persetujuan Tindakan Kedokteran, Kelalaian Dokter, Praktik Kedokteran, Rumah Sakit
Subjects: K Law > K Law (General) > K3601-3611 Medical legislation
K Law > K Law (General) > K600-615 Private law
Divisions: 02-Faculty of Law > 74201-Law (S1)
Depositing User: Users 5362 not found.
Date Deposited: 03 Mar 2020 07:14
Last Modified: 03 Mar 2020 07:14
URI: http://repository.unsri.ac.id/id/eprint/27821

Actions (login required)

View Item View Item