PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI LABORATORIUM BERBASIS WEB UNTUK MEMPERCEPAT PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN JURUSAN TEKNIK MESIN UNIVERSITAS SRIWIJAYA

Akhmad, Al Antoni and Vidian, Fajri (2009) PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI LABORATORIUM BERBASIS WEB UNTUK MEMPERCEPAT PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN JURUSAN TEKNIK MESIN UNIVERSITAS SRIWIJAYA. Project Report. Faculty of Engineering, Sriwijaya University.

[thumbnail of 6.pdf]
Preview
Text
6.pdf - Accepted Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pada umumnya, agar suatu sistem dapat bekerja dengan baik salah satu syaratnya adalah adanya pengelolaan informasi yang baik. Dunia pendidikan juga memerlukan pengelolaan informasi yang baik. Pengelolaan informasi pegawai, laboratorium, praktikum dan lain sebagainya dapat dilakukan secara baik bila ada sistem pengelolaan informasi yang baik. Banyak sekali manfaat yang dirasakan bila terdapat sistem informasi yang baik, diantaranya adalah pencarian data pegawai dapat dilakukan dengan mudah, pengelolaan data menjadi lebih efesien, tidak ada duplikasi data dan lain sebagainya. Jika tidak ada sistem informasi yang baik maka hal-hal seperti itu sulit untuk dilakukan. Meskipun sistem informasi diperlukan oleh institusi pendidikan akan tetapi tidak semua institusi pendidikan memilikinya, salah satunya adalah Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya (UNSRI). Penelitian ini dilakukan untuk mengembangkan sistem informasi laboratorium bagi Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik UNSRI yang dapat dikembangkan lebih lanjut. Metodologi penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah dimulai dari studi lapangan dengan mempelajari sistem yang selama ini dipakai dengan metode wawancara dan penelaahan dokumen. Berdasarkan data dan masukan yang diperoleh dibuatlah model ER (Entity Relationship). Selanjutnya model tersebut dikembangkan menjadi PDM (Physical Data Model). Berdasarkan PDM yang dibuat selanjutnya dibuat tabel-tabel yang dibutuhkan, kemudian dibuatlah interface untuk memanipulasi (tambah, hapus dan edit) data dalam tabel. Selanjutnya setelah interface dikembangkan lalu dilakukan proses pemasukan data dan pemeriksaan data yang dimasukan tersebut, apakah sudah sesuai dengan kebutuhan. Sistem informasi laboratorium ini dikembangkan berbasis web agar bisa diakses secara online oleh siapa saja yang membutuhkan informasi tentang laboratorium Jurusan Teknik Mesin UNSRI. Pada tahap awal ini sistem yang dikembangkan baru mencakup pengelolaan data pegawai, fasilitas laboratorium lab dan praktikum. Kemampuan sistem yang dikembangkan ini antara lain bisa melakukan proses pencarian data pegawai dan fasilitas laboratorium dengan cepat, mengubah data manual menjadi data digital, mengurangi duplikasi data dan mengurangi biaya pengelolaan data. Keluaran sistem ini berupa data softcopy dalam bentuk file word, excel, xml dan csv dokumen. Data softcopy ini sangat berguna untuk mendukung setiap kegiatan yang diikuti oleh Jurusan Teknik Mesin UNSRI antara lain seperti Akreditasi dan Program Hibah Kompetisi (PHK).

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75-76.95 Calculating machines > QA76.9.D3.H3474 Databases--Handbooks, manuals, etc. Web databases--Handbooks, manuals, etc. Information retrieval--Handbooks, manuals, etc. Electronic data processing--Handbooks, manuals, etc. Data structures (Computer science)--Handbooks, manuals, etc.
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ1-1570 Mechanical engineering and machinery
Divisions: 03-Faculty of Engineering > 21201-Mechanical Engineering (S1)
Depositing User: Al Antoni Akhmad, S.T., M.T., Ph.D.
Date Deposited: 02 Oct 2019 11:52
Last Modified: 08 Oct 2019 01:27
URI: http://repository.unsri.ac.id/id/eprint/9252

Actions (login required)

View Item View Item