PENGURANGAN TINGKAT KEBISINGAN DENGAN MENGGUNAKAN SERAT SABUT KELAPA DIGUNAKAN SEBAGAI BAHAN PENYERAP BUNYI

Zulkarnain, Zulkarnain (2011) PENGURANGAN TINGKAT KEBISINGAN DENGAN MENGGUNAKAN SERAT SABUT KELAPA DIGUNAKAN SEBAGAI BAHAN PENYERAP BUNYI. In: Prosiding Seminar Nasional AVoER ke-3. Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya, Palembang, pp. 358-367. ISBN 979-587-395-4

[thumbnail of Pages_from_PROSIDING_AVOER_2011-37.pdf]
Preview
Text
Pages_from_PROSIDING_AVOER_2011-37.pdf

Download (336kB) | Preview

Abstract

Serat sabut kelapa mempunyai potensi dikembangkan sebagai bahan penyerap bunyi. Selain merupakan serat alami yang ketersediaannya melimpah, serat sabut kelapa mempunyai kekuatan tarik dan nilai keporousan yang baik. Karakteristik akustik yang yang umum diukur adalah nilai koefisien penyerapan bunyi dan konstanta perambatan bunyi. Untuk melakukan analisis karakteristik akustik bahan berpori dan berserat, umumnya banyak peneliti menggunakan model persamaan yang dikembangkan oleh Delany & Bazley (1970). Akan tetapi nilai keakuratan yang didapat belum memuaskan. Untuk itu, beberapa peneliti melakukan berbagai penelitian pada bahan-bahan berserat dan berpori. Garai & Pompoli (2005) dan Komatsu (2008) mengenalkan model persamaan baru untuk memperbaiki persamaan dari Delany & Bazley. Penelitian ini bertujuan menganalisa karakteristik akustik dari serat sabut kelapa dengan menggunakan model yang dikembangkan oleh Delany & Bazley (1970), Garai & Pompoli (2005) dan Komatsu (2008). Validitasi data analisis dilakukan dengan menguji sampel sabut serat kelapa. Sampel serat sabut kelapa disediakan dengan ketebalan masing-masing 10 mm, 20 mm, 30 mm, 40 mm dan 50 mm. Dari perbandingan data hasil analisa dan data pengujian didapatkan bahwa model persamaan yang dikembangkan Komatsu (2008) memberikan nilai yang baik pada range frekuensi rendah yaitu 50 Hz ? 1500 Hz, sedangkan pada range frekuensi antara 1550 Hz ? 4250 Hz memberikan nilai yang kurang memuaskan.

Item Type: Book Section
Additional Information: Jurusan Teknik Mesin Universitas Sriwijaya Jl. Raya Prabumulih Km 32 Inderalaya Ogan Ilir Koresponensi Pembicara
Uncontrolled Keywords: Koefisien penyerapan bunyi, konstanta perambatan, serat sabut kelapa
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ1-1570 Mechanical engineering and machinery
Divisions: 03-Faculty of Engineering > 21201-Mechanical Engineering (S1)
Depositing User: backup admin
Date Deposited: 09 Jan 2020 12:15
Last Modified: 09 Jan 2020 12:15
URI: http://repository.unsri.ac.id/id/eprint/23333

Actions (login required)

View Item View Item