KAJIAN TEKNIS PENURUNAN NILAI TSS PADA AIR LIMPASAN TAMBANG DI PIT BATU JELAPANG PT BARA ANUGRAH SEJAHTERA TANJUNG ENIM SUMATERA SELATAN

PURNOMO, AJI and Yusuf, Maulana and Iskandar, Hartini (2018) KAJIAN TEKNIS PENURUNAN NILAI TSS PADA AIR LIMPASAN TAMBANG DI PIT BATU JELAPANG PT BARA ANUGRAH SEJAHTERA TANJUNG ENIM SUMATERA SELATAN. Undergraduate thesis, Sriwijaya University.

[thumbnail of RAMA_31201_03021281320021_00250959003_01_front_ref.pdf]
Preview
Text
RAMA_31201_03021281320021_00250959003_01_front_ref.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (683kB) | Preview
[thumbnail of RAMA_31201_03021281320021_00250959003_02.pdf] Text
RAMA_31201_03021281320021_00250959003_02.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (554kB) | Request a copy
[thumbnail of RAMA_31201_03021281320021_00250959003_03.pdf] Text
RAMA_31201_03021281320021_00250959003_03.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (126kB) | Request a copy
[thumbnail of RAMA_31201_03021281320021_00250959003_04.pdf] Text
RAMA_31201_03021281320021_00250959003_04.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (801kB) | Request a copy
[thumbnail of RAMA_31201_03021281320021_00250959003_05.pdf] Text
RAMA_31201_03021281320021_00250959003_05.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (10kB) | Request a copy
[thumbnail of RAMA_31201_03021281320021_00250959003_06.ref.pdf] Text
RAMA_31201_03021281320021_00250959003_06.ref.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (16kB) | Request a copy
[thumbnail of RAMA_31201_03021281320021_00250959003_07_lamp.pdf] Text
RAMA_31201_03021281320021_00250959003_07_lamp.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (517kB) | Request a copy

Abstract

PT. Bara Anugrah Sejahtera merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam kegiatan usaha pertambangan batubara. Sistem penambangan yang diterapkan adalah tambang terbuka (surface mining) dengan metode strip mining. Sistem penambangan tersebut menghasilkan daerah cekungan pada permukaan kerja penambangan. Nilai ratarata Total Suspended Solid (TSS) pada air limpasan tambang di sump adalah sebesar 2.884 mg/l. Setelah air limpasan tambang dialirkan melalui saluran terbuka nilai TSS menjadi 1.780 mg/l, pH 7,90, Mg 4,91 mg/l, dan Fe 0,84 mg/l. Nilai TSS tersebut harus diturunkan karena melebihi standar baku mutu limbah cair untuk kegiatan batubara berdasarkan Peraturan Gubernur Sumatera Selatan No 8 Tahun 2012 tentang Baku Mutu Limbah Cair Bagi Kegiatan Industri, Hotel, Rumah Sakit, Domestik Dan Pertambangan Batubara, yaitu: pH 6-9, TSS 300 mg/l, Mn 4 mg/l, dan Fe 7 mg/l. Upaya yang telah dilakukan untuk mengurangi nilai TSS pada air limpasan tambang dengan pembuatan dam di saluran terbuka dan pengendapan air limpasan di kolam pengendapan lumpur. Dalam proses pengendapan air limpasan, dilakukan treatment dengan penambahan koagulan berupa tawas yang bertujuan untuk mengurangi nilai TSS dan penambahan kapur untuk netralisasi keasaman. Pada saat ini belum diketahui dosis yang tepat dalam penambahan koagulan. Oleh karena itu perlu dilakukan kajian teknis penurunan nilai TSS pada air limpasan tambang untuk mengetahui kondisi saat ini dan ketercapaian optimalisasi penurunan nilai TSS. Saat ini catchment area pada sump yaitu 529.989,73 m2, dengan debit air limpasan 1.244,95 m3/jam kemudian dipompakan menuju kolam pengendapan lumpur 2 (KPL2) dengan debit 270 m3/jam. Catchment area pada KPL2 yaitu 183.410,89 m2. Debit air limpasan yang masuk ke kolam pengendapan lumpur adalah sebesar 9.201,40 m3/hari atau 383,39 m3/jam. Dimensi kolam pengendapan lumpur yang direncanakan untuk mengoptimalkan treatment, yaitu: panjang 105 m, lebar 26 m dan kedalaman 3,5 m. Kadar koagulan yang optimal dalam proses koagulasi penurunan nilai TSS pada air limpasan tambang yang didapatkan dengan metode jar test adalah 3 gr/l dengan perlakuan diaduk dan penetralan pH setelah reaksi dengan penambahan kapur 0,7 gr/l. Data hasil penelitian adalah sebagai berikut: TSS 137 gr/l, Mn 0,98 mg/l, Fe 0,034 mg/l dan pH 7,46.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: TSS , kolam pengendapan lumpur, jar test
Subjects: T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy > TN275-325 Practical mining operations. Safety measures
Divisions: 03-Faculty of Engineering > 31201-Mining Engineering (S1)
Depositing User: Users 12 not found.
Date Deposited: 17 Sep 2019 06:20
Last Modified: 17 Sep 2019 06:20
URI: http://repository.unsri.ac.id/id/eprint/7872

Actions (login required)

View Item View Item