Ellyanie, Ellyanie (2011) PENGARUH PENGGUNAAN THREE-WAY CATALYTIC CONVERTER TERHADAP EMISI GAS BUANG PADA KENDARAAN TOYOTA KIJANG INNOVA. In: Prosiding Seminar Nasional AVoER ke-3. Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya, Palembang, pp. 437-445. ISBN 979-587-395-4
Preview |
Text
Pages_from_PROSIDING_AVOER_2011-45.pdf Download (534kB) | Preview |
Abstract
Emisi gas buang yang dihasilkan oleh kendaraan bermotor mempunyai dampak yang negatif terhadap kesehatan manusia, tumbuh-tumbuhan, hewan, bahan bangunan, udara dan iklim. Hal ini tidak dapat kita hilangkan tetapi kita dapat menekan polutan sampai ketitik yang tidak membahayakan lingkungan (ramah lingkungan). Gas buang yang berbahaya tersebut antara lain: Karbonmonoksida (CO), Hidrokarbon (HC) dan karbondioksida (CO2).Gas-gas ini dihasilkan oleh proses pembakaran yang terjadi tidak sempurna, baik itu bahan bakarnya maupun sistem pengapiannya serta akibat dari campuran udara-bahan bakar yang terlalu kaya. Usaha yang dapat digunakan untuk mengurangi emisi gas buang tersebut adalah dengan menggunakan Three-way Catalytic Converter (TWC), dimana alat tersebut dipasang pada saluran pembuangan kendaraan. Alat tersebut telah dilengkapi dengan sensor lamda yang berfungsi untuk mengontrol perbandingan campuran udara-bahan bakar selalu berada pada rasio pembakaran stoikhiometri. Pengujian dilakukan pada kendaraan Toyota Kijang Innova, spark ignition 4 langkah, 4 silinder inline, EFI. Pengujian dilakukan dengan memvariasilkan putaran 750 rpm sampai 5000 rpm Alat ukur yang digunakan adalah Multi Gas Analyzer type 488 Homologation N. 3664/4103/8-L, emisi gas buang yang diukur adalah CO, CO2, HC dan O2. Hasil pengujian menunjukkan bahwa kendaraan yang menggunakan TWC dapat menurunkan emisi CO antara 83% hingga 94%, emisi HC antara 73% hingga 86% dibandingkan dengan tanpa TWC.. Nilai lamda pada kendaraan yang dilengkapi TWC akan lebih mendekati 1, sedangkan kendaraan tanpa TWC menghasilkan campuran udara-bahan bakar lebih kaya.
Item Type: | Book Section |
---|---|
Additional Information: | Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik UNSRI, Koresponensi Pembicara |
Uncontrolled Keywords: | emisi gas buang, HC, CO |
Subjects: | T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ1-1570 Mechanical engineering and machinery T Technology > TL Motor vehicles. Aeronautics. Astronautics > TL1-4050 Motor vehicles. Aeronautics. Astronautics |
Divisions: | 03-Faculty of Engineering > 21201-Mechanical Engineering (S1) |
Depositing User: | backup admin |
Date Deposited: | 09 Jan 2020 12:15 |
Last Modified: | 09 Jan 2020 12:15 |
URI: | http://repository.unsri.ac.id/id/eprint/23302 |
Actions (login required)
View Item |