Peran Keluarga dalam Upaya Pencegahan Perilaku Seks Pranikah Remaja di Palembang

Appulembang, Yeni Anna and Fajar, Nur Alam and Tarigan, Angeline Hosana Zefany (2019) Peran Keluarga dalam Upaya Pencegahan Perilaku Seks Pranikah Remaja di Palembang. ANALITIKA, 11 (2). pp. 151-158. ISSN 2085-6601

[thumbnail of Analitika Peran Keluarga.pdf]
Preview
Text
Analitika Peran Keluarga.pdf

Download (902kB) | Preview

Abstract

Seks pranikah pada remaja merupakan suatu fenomena yang semakin marak terjadi. Keluarga khususnya orangtua ikut berperan dalam upaya mencegah hubungan seksual pranikah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran fungsi keluarga dalam upaya mencegah perilaku Seks Pranikah Remaja di Kota Palembang. Penelitian ini merupakan studi kausal kompartif. Subyek yang digunakan adalah siswa/siswi dari SMA dan SMK swasta X yang ada di kota Palembang. Jumlah subyek yang digunakan adalah 144 orang, subyek dipilih dengan menggunakan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Pada penelitian ini, alat ukur yang digunakan ada dua yaitu fungsi keluarga dan perilaku seksual. Pada penelitian ini, peneliti melakukan uji regresi dengan menggunakan simple regression dan menunjukkan nilai F hitung sebesar 0,001 dengan nilai p sebesar 0,971 > 0,05, artinya tidak terdapat peranan fungsi keluarga terhadap perilaku seksual pranikah remaja. Dengan demikian dapat sarankan agar diteliti lebih lanjut mengenai faktor lain yang berperan terhadap perilaku seksual yang dilakukan oleh remaja.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Family function, premarital sexual, adolescent
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: 10-Faculty of Public Health > 13201-Public Health (S1)
Depositing User: Nur Alam Fajar
Date Deposited: 15 Apr 2020 09:13
Last Modified: 15 Apr 2020 09:13
URI: http://repository.unsri.ac.id/id/eprint/28979

Actions (login required)

View Item View Item